Alarmy, Aplikasi Alarm Unik Buat Kamu Yang Susah Bangun Tidur

Sekarang kan sudah berganti tahun menjadi tahun 2014, banyak orang yang punya beberapa resolusi/perubahan ditahun yang baru ini, mungkin diantaranya adalah "Mudah-mudahan gak susah buat bangun pagi lagi." (Kalo resolusi mimin ditahun ini sih begitu xD) Nah untuk mengatasi kebiasaan buruk mimin yang susah bangun ini, mimin malem-malem mejeng di appstore buat cari aplikasi alarm yang bagus. Eh kebetulan banget ketemu. Ini dia aplikasinyaaaa:


Alarmy (Sleep If U Can)

By Delight Room Co., Ltd.

Price: Rp. 9.500 | Size: 8.2 MB | Category: Lifestyle
Compatibility: Requires iOS 5.0 or later. Compatible with iPhone, iPad, and iPod touch. 
This app is optimized for iPhone 5.
Reviewed on version: 2.01


Kenapa mimin menobatkan aplikasi alarm ini sebagai aplikasi alarm yang unik?
Karena aplikasi ini dilengkapi dengan 3 pilihan cara untuk mematikan alarm kamu.

Default,
kamu cukup membuka aplikasi ini lalu mematikan seperti aplikasi alarm biasanya.
By taking a picture,
Alarm tidak akan berhenti jika kamu tidak mem-foto gambar yang sudah kamu set sebagai penjinak aplikasi alarm ini. 
By shaking,
Yep dengan melakukan "Shake" iDevice kamu, fitur Shake to Off ini bisa diSet sampe 95 kali goncangan loh.



PROS:

  • Sangat suka sekali dengan 2 fitur unik (By taking a picture, By Shaking) dari 3 "Turn off method" di aplikasi ini, dan kamu pun tidak bisa mengecilkan volume dari alarm aplikasi ini-_-" dijamin mata langsung melek-lek-lek.
  • Simple UI, design yang elegan, dilengkapi dengan bermacam warna tema (Blue, Red, Yellow, Green).
Blue
Red
Yellow
Green
  • Menitannya lengkap dari 1 sampai 60. (Dengan cara sentuh 2x pilihan menitannya).
    Full minute timer

CONS:

  • Aplikasi ini harus dalam keadaan dibuka dulu baru alarm akan aktif jadi perihal akan mengkonsumsi batere lebih menjadi konsekuensinya (Untuk persentase konsumsi baterai yg dilakukan sama aplikasi ini masih mimin pantau terus selama beberapa hari).
  • Aplikasi ini bisa menyebabkan kamu kesal sehingga membuat kamu melempar iDevice-mu sendiri keluar jendela untuk mematikan alarmnya >,<



TRAILER:



Previous
Next Post »